YOGYAKARTA - Bertempat di Ruang meeting Pendopo II Hotel KHAS Malioboro, Jum'at s.d Sabtu (14-15 Pebruari 2025) Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan kabupaten Grobogan, PT. BPR BKK Purwodadi serta 3 Desa Pilot Project Implementasi Transaksi Non Tunai yakni Desa Tambirejo Kecamatan Toroh, Desa Cingkrong Kecamatan Purwodadi serta Desa Jatilor Kecamatan Godong melaksanakan Rapat Evaluasi Studi Banding Implementasi Transaksi Non Tunai bagi Pemerintah Desa di Kabupaten Temanggung yang telah dilaksanakan pada Jum'at 14 Pebruari 2025. Setelah mengupas materi yang diperoleh dari Bank Pasar Temanggung sekaligus pemantapan dalam rangka persiapan pelaksanaan Transaksi Non Tunai bagi Pemerintah Desa di Kabupaten Grobogan. Dalam rapat yang dipimpin oleh Kepala Dispermades Kabupaten Grobogan Bapak Ahmad Haryono, SH ini menyepakati rencana kerja tindaklanjut Sosialisasi dan Pelatihan kepada Kepala Desa selaku (Approval), Sekretaris Desa selaku (checker) dan Operator Siskeudes atau Bendahara Desa selaku (maker) dalam waktu dekat ini.
Evaluasi Studi Banding Implementasi Transaksi Non Tunai di Bank Pasar Temanggung dan Pembahasan RKTL Sosialisasi & Pelatihan CMS kepada 273 Desa se-Kabupaten Grobogan
- Details
- Written by Admin Jatilor
- Category: Berita Terbaru
- Hits: 85