Rapat Pleno Penetapan DPT Pilkades Jatilor 2018
- Details
- Written by Admin Jatilor
Panitia Pilkades Jatilor menggelar rapat pleno penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilihan Kepala Desa Jatilor Kecamatan Godong Tahun 2018, Selasa (7/8). Bertempat di ruang rapat lantai 1 (satu) Kantor Desa Jatilor, Panitia Pilkades menetapkan dan mengumumkan DPT dari hasil rekapitulasi perkembangan dari DPS, Perbaikan DPS dan Daftar Pemilih Tambahan menjadi Daftar Pemilih Tetap (DPT). Berdasarkan DPS yang sebelumnya ditetapkan, terdapat 3 pemilih yang tidak dimasukkan dalam DPT, sebab ketiga pemilih tersebut tidak memenuhi syarat (TMS) karena meninggal dunia dan ganda.
Refreshing Kader Posyandu
- Details
- Written by Admin Jatilor
Senin, 6 Agustus 2018 bertempat di Balai Desa Jatilor dilaksanakan kegiatan Refreshing Kader Posyandu se Desa Jatilor oleh Tim Puskesmas Godong I, yang terdiri dari Posyandu Mawar, Melati, Anggrek, Kamboja dan Cempaka dengan jumlah peserta refrehing sebanyak 25 orang (5 orang/posyandu). Plt. Sekretaris Desa Suparwan, S.Pd.I,MM dalam pembukaannya mengucapkan terima kasih atas kehaduran kader yang diundang dan juga mengucapkan terima kasih atas kerja samanya dengan Puskesmas Godong I yang telah mengadakan kegiatan refreshing tersebut. “Selain itu refreshing kader Posyandu sangat diperlukan mengingat adanya regulasi yang memperkuat peran Posyandu selaku lembaga kemasyarakatan Desa yang telah mendapat pengakuan secara utuh dan menyeluruh. Refreshing ini juga sebagai ajang peningkatan kapasitas kader dalam rangka melaksanakan tugas dan fungsinya dalam rangka ikut serta membangun Desa, sehingga Jatilor benar-benar siap mengawal pembangunan Desa dengan konsep Jatilor Smart Village.” Dalam sambutannya Kepala Puskesmas Godong I yang disampaikan oleh Sutiyo, SKM menegaskan bahwa kader posyandu adalah unjung tombak pembangunan manusia berwawasan kesehatan di Desa dan wilayah posyandu masing-masing. Kader Posyandu adalah pelayan masyarakat yang bekerja secara sukarela dan tidak mengenal lelah.
ALUR PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH PADA PILKADES JATILOR TAHUN 2018
- Details
- Written by Admin Jatilor
Pastikan Anda terdaftar pada Daftar Pemilih Sementara...!!!