Rapat Pleno Terbuka Penyusunan dan Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta Bupati dan Wakil Bupati Grobogan Tahun 2024
- Details
- Written by Admin Jatilor
Bertempat di Balai Desa Jatilor, Kamis (01/08/2024) Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Jatilor menggelar acara Rapat Pleno Terbuka Penyusunan dan Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Grobogan Tahun 2024. Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Jatilor, ketua dan anggota PPS Desa Jatilor, sekretariat PPS, Pantarlih, PKD serta tamu undangan lainnya. Hadir pula anggota PPK kecamatan Godong serta Panwaslucam Kecamatan Godong melakukan monitoring pada kegiatan tersebut.
Pembinaan Penyelenggaraan PAUD dan Taman Kanak-Kanak Dharma Wanita
- Details
- Written by Admin Jatilor
Rabu (31/07/2024) bertempat di Gedung PAUD Purwa Wacana dan TK Dharma Wanita Desa Jatilor, Pj Kasi Kesejahteraan melakukan pembinaan penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Purwa Wacana dan Taman Kanak-Kanak (TK) Dharma Wanita Desa Jatilor. Kegiatan ini dimaksudkan untuk melakukan pembinaan bidang sarana dan prasarana yang ada di lingkungan pendidikan usia dini milik Desa, serta memastikan kesiapan sumber daya manusia (pengelola dan pendidik) dalam menghadapi pelaksanaan kegiatan belajar mengajar di semester I Tahun pelajaran 2024/2025.
Hasil dari pembinaan tersebut selanjutnya akan disampaikan dan dibahas dalam forum musyawah Desa mendatang guna memenuhi standar pelayanan pendidikan usia dini di Desa Jatilor.
Desk Penyusunan Berkas Pencairan Insentif Ketua RT RW dan Pengumpulan Berita Acara Rembuk Stunting Tahun Anggaran 2024
- Details
- Written by Admin Jatilor
Purwodadi (30/07/2024) Bertempat di Aula Bina Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Grobogan, Sekretaris Desa Jatilor menghadiri kegiatan Desk Penyusunan Berkas Pencairan Insentif Ketua RT RW dan Pengumpulan Berita Acara Rembuk Stunting Tahun Anggaran 2024
Musyawarah Dusun (Musdus) Dusun Jatilor Penggalian Gagasan dalam Penyusunan RKP Desa Tahun 2025 dan RPJM Desa Tahun 2020-2027
- Details
- Written by Admin Jatilor
Bertempat di Rumah Kepala Dusun Jatilor, Kamis (25/07/2024) digelar kegiatan Musyawarah Dusun yang dihadiri oleh Kepala Desa dan Perangkat Desa, anggota BPD yang berasal dari wilayah Dusun Jatilor, tokoh masyarakat, Ketua RT/RW, tokoh agama, perwakilan pemuda di wilayah Dusun tersebut. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menggali gagasan, usulan dan masukan kegiatan yang selanjutnya akan dibahas dalam Musdes dan musrenbangdes penyusunan Dokumen RKP Desa Tahun 2025 dan Dokumen RPJM Desa Tahun 2020-2027.